02 Januari 2012

Anggaran Biaya

Selamat Tahun Baru, blogger!

Kemarin di kebaktian awal tahun, saya sangat terkagum dengan ayat yang menjadi pengantar pemberitaan firman. Tema kebaktian awal tahun ini adalah " Menata jejak-jejak baru di tahun yang baru"

Ayat pengantarnya dari Lukas 14: 28 - 32

Yang keren di ayat ke 28 yang berbunyi:

14:28 Sebab siapakah di antara kamu yang kalau mau mendirikan sebuah menara tidak duduk dahulu membuat anggaran biayanya, kalau-kalau cukup uangnya untuk menyelesaikan pekerjaan itu?
Ini ayatnya arsitek banget dah! Di semester tujuh kemaren, gw baru aja mengambil mata kuliah "Metode Persiapan Konstruksi" atau dulunya namanya "Manajemen Konstruksi". Di mata kuliah ini kita belajar bikin Rencana Anggaran Biaya (RAB), Kurva S, Bar Chart, Network Planning. Terus ketika denger ayat ini, langsung berasa AMAZE banget! Ternyata sebuah pelajaran ini udah ada dari sekitar 2011 tahun yang lalu. Orang dulu aja udah ngerti bikin anggaran biaya. Sekarang sebenernya kita cuma 'ngikutin' apa yang udah mereka lakukan dulu.

Gilak! Sungguh gilak! Ternyata di Alkitab aja tuh kaya ada perannya seorang arsitek. Terlebih pelajaran yang ternyata udah mereka pahami dari dulu. Emang Alkitab bukan buku yang paling ideal, karena dia ga memenuhi semua kategori secara ideal. Tapi dia kaya buku yang tau semuanya.Ya jelaslah, orang Tuhan yang Mahatahu yang buat.. :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar