11 September 2010

Pahlawan Revolusi

"Kami Pahlawan Revolusi percaya akan kekuatan diri sendiri
Kami Pahlawan Revolusi berjuang sampai titik darah penghabisan
Kami Pahlawan Revolusi membela tana
h air
Kami Pahlawan Revolu
si...."

sayangnya dua lagi saya lupa.. Intinya itu 5 perkataan dari Jenderal Sudirman. Cuplikan dari film "Darah Garuda Merah Putih". Film Indonesia dengan sederet kemenangan dari Bali Film Festival, Bangkok Film Festival, dan Festival Film lainnya yang setara nasional maupun internasional.



Film ini menceritakan Indonesia sebagaimana adanya dengan keberagaman suku dan agama tanpa menyinggung agama dan suku apapun. Semangat juang dari para veteran juga terasa dari sini. Indonesia yang dahulu tanpa media secanggih sekaranng ini tentunya sulit untuk mempersatukan segenap suku dan bangsanya. Semua dipenuhi kecurigaan, kawan atau lawan? Mereka hanya mengenal Sumatra, Jawa, Borneo, dan Celebes. Indonesia? Apa itu?

Sekarang kita para muda-mudi yang dengan kecanggihan teknologi sudah bisa begitu cepatnya mengenali bangsa kita. Sudahkah kita mengerti apa itu INDONESIA?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar